"Blog ini bukan situs resmi SMA Xaverius 5 Belitang, namun merupakan wadah sharing informasi kegiatan sekolah yang bersifat umum, bermafaat untuk sekolah dan tidak bersifat/bernuansa negatif, SARA, dan Politik"
"Bersatu Kita Maju Memberikan Pelayanan Terbaik"
Telah lahir Aplikasi Exambroswer SMA Xaverius 5 Belitang pada tanggal 18 September 2019 . Apa itu Exambro ? Exambroswer merupakan Aplikasi bantu untuk ujian online/Offline yang dapat mengakses web dengan tampilan layar penuh (FullScreen). Kalau dalam UNBK kita kenal dengan aplikasi ExambroClient. Pada dasarnya aplikasi ini digunakan pada client untuk mengakses web Ujian Onine atau offline. Siswa tidak bisa membuka atau keluar dari aplikasi tersebut karena untuk exit dari aplikasi perlu mematikan hp/boot ulang. jadi Peserta didik tidak akan bisa mencontek ataupun mencari jawaban via medsos ataupun searching di google. Silahkan kunjungi di https://play.google.com/store/apps/details?id=com.bimasoft.smaxaverius5 untuk mendapatkan aplikasi tersebut Secara khusus untuk Peserta Didik SMA XAVERIUS 5 BELITANG.. Jangan lupa beri ranting tertinggi, bintang 5 dan kasih masukan yang bagus utuk pengembang aplikasi.
Dalam rangka giat Masa Orientasi Sekolah (MOS) Kapolsek Belitang Iptu Tukiarsi menyambangi kesetiap sekolah yang ada di wilayah hukum Polsek Belitang l,senin (15/7/2019).
Kepala Kepolisian Resort OKU TIMUR AKBP Erlin Tangjaya,SH.S.i.k menghimbau kepada setiap Kepala Kepolisian Sektor untuk melakukan Giat Penyuluhan tentang Bahaya Narkoba,efek negatif kenakalan remaja serta tertib berlalu-lintas kepada siswa siswi yang ada di wilayah hukum Polres OKU TIMUR.
Kapolsek Belitang Iptu Tukiarsi menghadiri kegiatan Masa Orientasi Sekolah (MOS) di SMA Xaverius 5 Belitang Kecamatan Belitang Kabupaten OKU Timur,dalam giat Masa Orientasi Sekolah dalam tahun ajaran baru ini Kapolsek Belitang memberikan penyuluhan kepada siswa siswi tentang dampak buruk dari mengkonsumsi Narkotika.
“Sebab terjerumus nya generasi muda mengkonsumsi Narkoba akibat pergaulan yang salah,sehingga berbuat tanpa pikir panjang dimana mereka mudah masuk dalam lingkaran hitam”,
Kapolsek Belitang l juga menghimbau para siswa dan siswi untuk tertib dalam berlalu-lintas,jangan karena jiwa muda akhirnya melakukan perbuatan yang melanggar hukum.
UPACARA BERSAMA
MEMPERINGATI HUT RI KE 74 DENGAN SMA XAVERIUS 5 BELITANG, SD SMP CHARITAS 02 MOJOSARI, SDN SUKOSARI BESERTA PENGURUS DAN WARGA DESA SUKOSARI.
Hari ini, Sabtu 17 Agustus 2019,- merupakan momentum bersejarah bagi Bangsa Indonesia, karena hari ini adalah hari di mana mengenang Kemerdekaan Bangsa Indonesia yang telah menginjak 74 tahun Merdeka. Dalam suasana kemerdekaan ini tak menyurutkan melupakan Sejarah yang lalu dimana para pahlawan berjuang bagi berdiri kokohnya Bangsa Indonesia. Maka dari itu, sebagai bentuk dan wujud Cinta dan Rasa bagi Bangsa dan perjuangan para pahlawan SMA Xaverius 5 Belitang, SD SMP Charitas 02 Mojosari, SDN Sukosari beserta Pengurus desa dan warga masyarakat desa Sukosari melakukan Upacara Bendera Memperingati HUT RI Ke-74 secara bersama. Hal ini sebagai bentuk dan wujud rasa persatuan dan kesatuan yang ada dan hidup di Bangsa indonesia.
Upacara Memeperingati HUT RI Ke-74 ini di hadiri langsung oleh Kepala Desa Sukosari. Upacara HUT RI Ke-74 ini juga di sambut antusias oleh masyarakat sekitar yang juga ambil bagian ikut Upacara Bendera. Hal ini menjadi sebuah bukti Rasa Cinta dan tak pandang kalangan untuk tetap mencintai Bangsa Indonesia.
PERAYAAN HUT RI KE-74 & PERAYAAN HUT PRAMUKA KE-58 MENJADI SATU TUJUAN SMA XAVERIUS 5 BELITANG
Hari ini Rabu, 14 Agustus 2019.- adalah suatu hari yang membahagiakan di SMA Xaverius 5 Belitang. Mengapa??? karena pada hari ini SMA Xaverius 5 Belitang mengadakan kegiatan lomba-lomba seperti lomba LDPBB, lomba memasak nasi goreng, lomba makan kerupuk, lomba estafet balon, lomba ambil koin dan lomba panjat pinang. Lomba-lomba ini diadakan dalam rangka memperingati HUT RI Ke-74 dan juga HUT Pramuka Ke-58. Rasa kebersamaan dan toleransi muncul dalam kebersamaan ini. Terkususnya daya juang Peseta didik. Kegiatan ini diawali dengan upacara bendera sebagai bentuk rasa cinta terhadap Tanah Air Indonesia.
Berikut ini adalah Beberapa Foto-foto dokumentasinya :
Pada hari senin, 22 juli 2019 adalah suatu hal yang sedikit menegangkan dan juga menantang. Mengapa??? karena pada hari senin ini SMA XAVERIUS 5 Belitang melakukan proses Akreditasi sekolah. banyak tahap dan proses telah dipersiapkan dan pada hari senin inilah masa penilaiannya.
pada tahu ini SMA XAVERIUS 5 BELITANG mengajukan Akreditasi "A" atau "Amat Baik". hal tersebutpun pasti banyak yang perlu diproses dan dipersiapkan. Semoga segala daya upaya persiapan itu dapat terwujut dengan baik sesuai yang diharapkan. Semua itu juga tak terlepas pendampingan dan mohon berkat dari Tuhan Allah Yang Maha Esa yang adalah Sang Jalan Utama Kehidupan. Semoga Semua Ini Terjadi Atas kehendak Tuhan Allah Sendiri yang Memberkati. Amin.
Apapun Hasil penilaian Akreditasi ini oleh Asesor Semoga yang terbaik Bagi SMA XAVERIUS 5 Belitang.
berikut foto-foto dokumentasi kegiatan penilaian Akreditasi Sekolah
Hari Pendidikan Nasional (HARDIIKNAS)
Setiap Tanggal 2 Mei Bangsa Indonesia selalu memperingati Hari Pendidikan Nasional atau lebih dikenal dengan singkatan HARDIKNAS. Hari ini Kamis, 2 Mei 2019 bertepatan dengan kelahiran seorang sosok pejuang bangsa yaitu Bapak Ki Hadjar Dewantara yang tidak kenal lelah memperjuangkan nasib rakyat pribumi agar bisa memperoleh pendidikan yang lebih baik dan layak.
Pada saat itu ketika masa penjajahan pemerintahan kolonial Belanda di Indonesia, terdapat kenyataan bahwa hanya mereka keturunan Belanda dan orang-orang kaya saja yang bisa memperoleh pendidikan, sedangkan rakyat pribumi sengaja dibiarkan buta huruf dan tidak bisa mengenal pendidikan.Coba kita bayangkan, jika pendidikan tidak diperjuangkan saat itu maka sudah dapat dipastikan bahwa Indonesia tidak mungkin bisa maju dan berkembang perekonomiannya seperti yang kita rasakan sampai saat ini.
Pada hari kamis, 2 Mei 2019 ini. Sebagai rasa syukur dan terimakasih terhadap jasa pahlawan pendidikan dalam hal ini Keluarga Besar SMA Xaverius 5 Belitang tak lupa juga turut serta memperingati Hari Pendidikan Nasional ini dengan Upacara Bendera. Rasa syukur dan hikmat muncul dan terasa saat Upacara Bendera berlangsung. Rasa gemetar dan haru muncul mengelilingi sanubari hati yang paling dalam.
Dalam amanat Upacara Bendera Memperingati HARDIKNAS ini hal pokok utama yang disampaikan oleh pembina upacara Bapak Ir. Subagyo adalah “Pembentukan Karakter Kepribadian”. Dalam hal ini ditekankan bahwa kita baik para pendidik ataupun peserta didik harus mampu menempatkan diri dan menyesuaikan diri dalam karekter kepribadian dimanapun dan kapanpun. Hal baik dan kepribadian baik inilah yang akan membentuk kemajuan dan perkembangan Bangsa Indonesia kedepannya. Dalam hal ini juga, berkaitan dengan tema HARDIKNAS tahun 2019 ini yaitu “MENGUATKAN PENDIDIKAN, MEMAJUKAN KEBUDAYAAN “ disampaikan bahwa tujuan utama dalam tema tersebut yaitu memajukan unsur 3T Bangsa Indonesia yaitu (Terdepan, Tertinggal dan Terbelakang) bahwasannya hal terpenting dari bangsa Indonesia adalah yang berada di perbatasan antar negara. Maka dari itu penting dan perlunya pengembangan pendidikan dikawasan 3T (Terdepan, Tertinggal dan Terbelakang) tersebut.
Bersama Hari Pendidikan Nasional ini hadirlah suatu kabar sukacita dan menggembirakan bagi Keluarga Besar SMA Xaverius 5 Belitang yaitu bahwasannya SMA Xaverius 5 Bellitang mendapatkan perolehan hasil Perlombaan O2SK dan FLS2K. Berikut adalah perolehan perlombaanya
Juara 1 : Lomba Lari 100 Meter, Cabang Atletik Putri O2SK oleh Angelina Wunga
Juara 2 : Lomba Lompat Jauh, Cabang Atletik Putri O2SK oleh Angelina Wunga
Juara 2 : Lomba Lompat Jauh, Cabang Atletik Putra O2SK oleh Chosmas Marzuki
Juara 3 : Lomba Membuat Kerajinan Tangan, FLS2K oleh Immanuel Bagas
Dari hal itulah menjadikan suatu kebahagiaan dan kembanggaan tersendiri terkhusus bagi SMA Xaveius 5 Belitang terkusus bagi perkembangan karakter dan bakat jatidiri pribadi terkusus bagi siswa-siswi. SMA Xaverius 5 Belitang senantiasa menuntun dan mendampingi serta mengarahkan peserta didik untuk benar-benar menjadi pribadi yang unggul dan berintegritas baik dari segi karakteristik kepribadian, bakat dan semangat bejalar. Hal itulah juga yang ditanamkan oleh sang pelopor Pendidikan Bangsa Indonesia yaitu Ki Hadjar Dewantara bagi perkembangan dan kemajuan pendidikan di Indonesia ini dengan 3 Semboyan utama yang sampai saat ini masih menjadi inspirasi kekuatan pendidikan yaitu “Ing Ngarso Sung Tulodo, Ing Madyomangun Karso, Tut Wuri Handayani”.
Salam pendidikan. Salam In Omnimbus Optimum “Maju Bersama Memberi Pelayanan Terbaik”
Di informasikan kepada seluruh peserta didik SMA Xaverius 5 Belitang khususnya kelas XII IPS . Gambar diatas merupaka jadwal persiapan simulasi UNBK priode 2 yang akan dilaksanakan pada akhir bulan januari ini hingga awal bulan februari jika tidak ada revisi dari dinas .
INFORMASI GLADI BERSIH
Puspendik17-01-201923:50
Gladi Bersih UNBK direncakan akan dilaksanakan dengan jadwal sebagai berikut :
1. SMK : Sinkronisasi: Jum'at-Sabtu 1-2 Maret; Pelaksanaan: Senin-Selasa, 4-5 Maret
2. SMA/MA : Sinkronisasi: Jum'at-Sabtu 8-9 Maret; Pelaksanaan: Senin-Selasa, 11-12 Maret
3. SMP/MTs : Sinkronisasi: Jum'at-Sabtu 15-16 Maret; Pelaksanaan: Senin-Selasa, 18-19 Maret
4. PAKET B DAN C : Memilih salah satu dari jadwal diatas.
SEKOLAH UNBK WAJIB MENGIKUTI GLADI BERSIH.
Pelaksanaan dua hari dan setiap hari satu mata ujian.
Hari Pertama : Bahasa Inggris.
Hari Kedua : Mata Ujian Pilihan (SMA); Matematika (SMK/SMP/MTs/Paket C/Paket B).
Informasi Lebih lanjut akan kami sampaikan pada saat simulasi.
Hari seni ini tdak seperti biasanya. Pagi yang cerah, udara yang sejuk senyum sumringah menghiasi bibir – bibir mungil. Oh ternya pagi ini hari istimewa gai profesi sebagu tenaga pendidik dan tenaga kependidikan.
Suasana upacara juga nampak istimewa, petugas upacara diambil alih oleh bapak dan ibu guru . Nampak gagah tegap komanda upacara dipercayakan pada bpk Titus dengan lantang memberi komando dalam upacara. Begitu seru dan langkah tegap pengibar bendera dipercayakan pad guru – guru muda yang semgangat, energi, gagah dan cantik dan istimewanya masih lajang – lajang cantik dan gagah - gagahb erdidikasi all aut dalam mendampingi anak - anak sma xavela.
Upacara berlangsung dengan hikmat penuh penghayatan , semua larut dalam keheningan , merefleksikan diri menyadari bisa berdiri dilapangan ini karena berkar jasa para guru- gurunya. Memang tidak semua guru hebat tetapi berkat jasa – jasa mereka tercipta banyak orang hebat – hebat, sukses dari zaman dulu sampai zaman naw berkat jasa para guru , itulah secuplik amanat bp Bagiyo subagai pembina upacapagi ini. Waooo luar biasa kami sebagai putra – putri SMA XAVELA PADA PERINGATAN HARI guru nasional sebagai wujud Bakti kami pada Bapak dan Ibu guru yang terhormat dan kami banggakan kami persembahkan presatasi kami tingkat Kabupaten hingga tingkat nasional.
Prestasi kami tingkat Kabupaten
Leonardus Catur Harjono siswa kelas XI IPS 2
Memiliki semboyan/ ambisi ingin mengharumkan nama besar SMA XAVELA dengan keluar sebagai juara dibidang olahraga.Kata – kata Leo panggilan Krennya telah dibuktikan. Berkat kerja keras pantang menyerah mampu menjaga stamina dengan rutin tiap hari berlatih tidahkjauh nama kebesaranya Leo { macan } gagah perkasa, garang larinya melesat…. Lawan- lawanya yang besar tinggi dilibas semua. Akhirnya melangkah gagah dan menengadah keatas menyabet sebagai juara ke 3 lari jarak 100 meter putra tingkat kab.OKU Timur.” Inilah persembahan saya untuk bapak dan ibu “ bertepatan hari Guru Nasional “ Bisik lirih Leo dengan kesahajanya “. Trima kasih – trima kasih Leo tempuk tangan membahana memberi pujian keluar dari hati yang tulus bapak dan ibu guru serta teman teman pagi ini dilapangan SMA Xavela BK 9 Belitang.
2.Stevan Joan Andrew Nirmala. KELAS X IPS
Walaupun badanya tidak terlalu basar dan tidak terlalu gemuk.Perawakanya cocok sebagai atlet sepak takarau .Di lapang begitu lincah dan lihai memainkan bola takraunya.Para penonton berdecak kagum melihat kepiawian Jojo Panggilan kreenya.” Ayo …ayo …Jojo habisi … trus …. Terus teriakan sporter dengan penuh antusian untuk membakar semangat Jojo bersama teamnya.Berkat keuletan , kerja keras stratgi jitu dari pelatihnya drngan gagah , tegap langkahnya akhirnya Jojo dan temnya mampu menyabet juara ke 2 sepak takarau tingkat Kab.OKU Timur. Akhirnya meledaklah tepuk tangan mengiringi keberhasilanya.
3.Bayu Putra Rio Fernando KELAS X IPS
Putra mungil tidak terlalu putih dan t[dak terlalu besar… yach cakep juga agak hitam manis gitulah … celotehan teman – teman sekelasnya menggambarkan profil Rio panggila akrapnya. Jangan salah gais walau perawakanya kecil cocok untuk olah raga yang satu ini sepak takrau begitu lincah dan piawai si Rio panggilak kreennya memainkan bola takrau yang tidak pernah kempes selamnya tidak seperti bola – bola yang lain bisa bocor. Benar aja gais karena terbuat dari rotan .. ha- ha… jangan sepaneng. Santai penuh perhitungan taktik dan strategi yang jitu yang diterapkan sang pelatih akhirnya Rio dan teamnya mampu menyabet Juara 2 sepak Takarau tingkat Kab.OKU Timur.Sang sawo matang Rio namanya itu teman sekot denga Jojo yaitu Nusa Tunggal. Ayo teman – teman siapa lagi yang ikut mengaruskan SMA Xavela denga berbagai prestasi salah satunya di bidang olah raga .Kalau mau pasti bisa itu sloroh Rio menyemangati teman – temanya.
4.Birgita Hana Pertiwi Panjaitan Kelas XI MIPA
Horas… horas putri Batak ini mengawali setiap aktifitasnya. Tidak terlalu besar , tidak terlalu gemu juga tidak putih – putih amat, tetapi tangguh dan perkasa yach lah tiap latihan kan bermandi keringat.Ini menggambarkan seorang cewek yang kuat dan tangguh yang luar biasa Hap kido adalah olah raga berat sehingga tidak bisa dipandang sebelah mata . Melihat sepak terjangnya Birgita dilapangan luar biasa berkat latian yang keras disiplin akhirnya gadis mungil nan canti menyabet juarA Ke 1 merebut medali Mas tingkat nasioal. Inilah kado terindah untuk Br. Sr, Bapak, Ibu guru SMA Xavela di Hari Perigatan Hari Guru Nasional. Selamat .. selamat luar biasa tepuk tangan menggelora dukungan dari seluruh civita academika sma xavela. Ayo … siapa yang menyusu saya untuk jadi Juara ikut ektra Hapkido dan berlatih sungguh – sungguh agar bisa jadi juara itu sloroh Brigita lirih dan lembut.
5.Siti Kuswaningsih KELAS XI MIPA
Cewek perawakanya biasa rendah hati manis , lembut tidak disangkat yampil sebagai gadis yang kuat perkasa, semua lawan – lawanya ditebas kalang kabut diatas ring Kus panggilan kreenya menyabet medali Perak Hapkido tingkat nasional. Prestasi yangini membanggakan bagi SMA XAVELA KELUARGA DAN SITI .Bapak Ibu dan Guru inilah persembahan kami di hari Guru Nasional. Tepuk tangan dan senyum kebanggaan terpancar diwajah peserta upacara di lapangan pagi ini.
Kemeriahan peringatan Hari Guru Nasional juga sangat terasa di pagi ini. Semua siswa menyalami tenaga pendidik dan tenaga kependidikan dengan penuh syahdu dan penuh makana aneka bentuk perhatian siswa – siswi yang ditunjukan kepada guru – gurunya . Misalnya ada yang memberika lukisan wajah , surat, bunga , puisi yang begitu menyentuh hati
Bertepatan hari guru Nasional pengurus PPSK membuat kejutan dengan diam – diam mengadakan surve kecil – kecilan kepada guru – guru xavela dengan predikat guru Telada disandang oleh bapak Nyoman Suharyono S.Pd. Guru Kreatif dan Inovatif disandang oleh bapa Grogurius Dedy Stiadi S.Pd. sedang guru Favorit Fersi Anak – anak disandang oleh bapak Titus Frendy.W. S.Pd
Kubacakan puisi untuk bapak dan ibu guruku…
PROFIL MINGGU INI
Nyoman Suharyono.
MANEWA SEVA MADAWA SEVA itulah motto hidup nyoman suharyono artinya melayani Tuhan melayani manusia.
Menyandang sebagai guru Teladan merupakan kebanggaan disisi lain menjadi beban moral karena menjadi tanggung jawab yang berat harus ia pikul. Meningkatkan etos kerja , meningkatkan kedisplinan lebih rajin dan rapi administrasi. Pendampingan dengan siswa lebih dengan hati….
Harapan untuk Xavela kedepan
Eksis dibidang akademis dan non akademis ditingkat lokal maupun
Meningkatkan n SDM agar mampu bersaing dengan sekolah – sekolah lain.
Agar hasinya maksimal terhadap anak masing masing guru diupayaka mengampu mata pelajaran maksimal 2 mata pelajaran.
Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2019 - 2020. Calon peserta didik SMA Xaverius 5 Belitang wajib mengisi formulir dan melengakpi syarat syarat pendaftaran PPDB. Bagi yang sudah melengkapi silahkan menunggu info selanjutnya. Pendaftaran Peserta Didik Baru SMA XAVERIUS 5 BELITANG Tahun Pelajaran 2019/2020 dengan Syarat-syarat sebagai berikut:
Jika sudah di isi atau dilengkapi silahkan kirim via Pos/JNE/TIKI , atau datang langsung ke kantor SMA Xaverius 5 Belitang.
Alamat : SMA Xaverius 5 Belitang, Jln. Belitang-Martapura, BK.9, OKU Timur, Sumatera Selatan, Kode Pos: 32382
Email SMA : sma.xavela@yahoo.com,
Tlp /WA Sekolah : 0735450474 / 082375367001 " TERSEDIA ASRAMA PUTRA DAN ASRAMA PUTRI BAGI CALON PESERTA DIDIK YANG DILUAR DAERAH "